FORSIMAS Perkenalkan Cyber Masjid

Banda Aceh – Dalam rangka implementasi cyber city kota madani, Forum Silaturrahim Kemakmuran Masjid se Asean (FORSIMAS) bekerjasama dengan Dewan Kemakmuran Masjid Aceh (DKMA) melaksanakan pengenalan Program Masjid Cyber bagi 30 masjid se Kota Banda Aceh, Sabtu besok (14/3) bertempat di Gedung Serbaguna DKMA Darussalam. Pada hari itu juga akan diluncurkan web forsimas.org yang menyediakan informasi alamat masjid sedunia.

Menurut Sekretaris Forsimas, Drs H. Hasan Basry, MA, kegiatan yang diikuti 30 remaja masjid itu akan dibahani dengan pengetahuan dan pengenalan cyber masjid yang dilanjutkan dengan training selama tiga hari dalam waktu dekat. “Kegiatan sosialisasi program Masjid Cyber yang berlanjut dengan training merupakan kerjasama Forsimas dengan Penerintah Kota Banda Aceh,”
Sementara itu ketua pelaksana, Teuku Farhan, SKom menjelaskan, kerjasama yang pertama ini nantinya akan memilih sepuluh masjid dalam Kota Banda Aceh sebagai pilot projek yang akan dilengkapi dengan perangkat laptop, kamera dan wifi. Diharapkan masjid ini akan mampu mendokumentasikan segala aktivitas dan program masjid termasuk aktif memantau perkembangan Islam melalui website.

Disebutkan, dengan memanfaatkan web dan sosial media, peran masjid diharapkan dapat menjangkau masyarakat lebih luas lagi, konten-konten dakwah seperti isi pengajian dan khutbah jumat bisa terekam dalam bentuk audio video dan bisa dipublikasikan melalui media cyber sehingga jangkauan dakwah bisa lebih luas dan bermanfaat dibanding selama ini, isi khutbah jumat dan pengajian hilang begitu saja tanpa terdokumentasi dengan baik. (Baiturrahmanonline.com/Baskar)

Leave a Comment

FORSIMAS

FORSIMAS