DKMA Gelar Diskusi Aliran Sesat

Banda Aceh – Sabtu 24/12, Dewan Kemakmuran Masjid Aceh (DKMA) menggelar Diskusi bertemakan Aliran Sesat yan diadakan di gedung serbaguna DKMA, Sektor Selatan – Darussalam, Banda Aceh. Diskusi ini diisi oleh Narasumber Dr.H.Syukri Yusuf, Lc dari Dinas Syariat Islam Provinsi Aceh. Syukri memaparkan sejak melimpahnya bantuan atas terjadinya bencana Tsunami menjadikan Aceh menjadi terbuka sehingga siapapun bisa masuk ke Aceh untuk memberikan bantuan. Namun, bantuan itu semua ternyata tidak gratis. Generasi muda Aceh saat ini merasakan dampaknya yakni aqidah yang semakin dangkal sehingga imannya mudah digoyahkan oleh aliran-aliran sesat.

Menurut Syukri, semua ini akibat kurangnya perhatian dari orang tua. Orang tua berperan besar dalam mendidik agama kepada anak-anaknya, sebagaimana dalam hadist berikut :

“Setiap anak dilahirkan dalam ekeadaan fitran (suci/islam), kedua orang tuanyalah menjadikannya Yahdhudi, Majudsi atau Nasrani”. (HR.Bukhari)

“Perintahkanlah kepada anak-anakmu untuk mengerjakan shalat pada saat mereka berusia tujuh tahun, dan pukullah mereka bila mereka enggan mengerjakannya pasda saat mereka berusia sepuluh tahun”. (HR. Ahma, Abu Daud dan Hakim)

Leave a Comment

FORSIMAS

FORSIMAS